Kecamatan Sawangan Kasus Covid-19 Tertinggi


Sawangan, Depok Satu
Kurangnya kesadaran masyarakat menerapkan protokol kesehatan, menjadikan Kecamatan Sawangan tertinggi Virus Corona (Covid-19) di Kota Depok.

Hal itu terungkap dalam rapat terbuka dihadiri Camat Sawangan Herri Restu Gumelar, Sekretaris Kecamatan Sawangan, Sudadih, Kapolsek Sawangan Kompol Sutrisno, Devi Mayori, Direktur RSUD Kota Depok.

Menurut Ratih, Kepala UPTD Pukesmas Pengasinan, tingginya angka Covid-19 di temukannya ODP, OTG di  Kelurahan Bedahan dan Pengasinan sehingga jumlah yang positif bertambah.
Di Kelurahan Bedahan kasus positif Corona sebanyak 20, sembuh 5 orang, di rawat di RS 10, isolasi mandiri 2 orang, kasus bermasalah 3 orang. Sedangkan  di Pengasinan terdapat 18 orang positif, sembuh  8 orang, dirawat di RS 8 orang, isolasi mandiri 1 orang,  kasus bermasalah 1 orang.

“Jadi, adanya dua kelurahan ini kasus positif menjadi tertinggi,” ujarnya.

Sementara itu, wilayah Kelurahan Sawangan, khusunya kawasan Situ Sawangan menjadi perhatian karena setiap harinya dipenuhi masyarakat berolahraga sepeda, sekadar melihat panorama atau memancing.

“Kami melihat Situ Sawangan menjadi salah satu lokasi keramaian, langkah yang diambil membuat spanduk berukuran besar agar diketahui masyarakat bahwa tidak boleh berkerumun,” kata Rahwana, Lurah Sawangan.

Langkah lainnya, lanjut dia, mengimbau masyarakat untuk menjaga jarak tidak berkumpul, karena ini merupakan potensi penyebaran corona (Covid-19), selain itu mengajak masyarakat menggunakan masker agar tidak mudah terpapar Covid-19.

Dirinya juga mempertanyakan, pemeriksaan swab test membutuhkan waktu lama, jika warganya yang test hasilnya akhirnya reaktif, maka dia sudah berjalan jalan-jalan  baru  diketahui hasil.

”Adakah pemeriksaan Swab Test hasilnya tidak terlalu lama,” tandasnya.(sud)

Post a Comment

0 Comments