Bojongsari Depoksatu
Aksi bersih-bersih warga bersama Pokdarwis Situ Bojongsari dinilai Wakil Walikota Depok, Imam Budi Hartono sangat inspiratif dan keren.
"Aksi bersih-bersih di Situ Bojongsari merupakan kegiatan untuk mencintai alam dan peduli lingkungan. Kita berharap kegiatan seperti ini terjadi di semua kalangan baik di situ, sungai serta lingkungan sekitar,” kata IBH usai membersihkan kapu-kapu terkait World Clean Up Day di Situ Tujuh Muara di Kelurahan Bojongsari pada Minggu (19/9/2021).
Mengenai kapu-kapu yang tumbuh rutin, katanya, Pokdarwis harus diberdayakan bersama masyarakat untuk menjaga kawasan situ agar selalu bersih. Selain itu, aksi ini sangat tepat karena kawasan situ bisa dijadikan destinasi wisata.“Situ Tujuh Muara bagus banget untuk destinasi wisata,” jelas IBH.
Imam menambahkan, dibutuhkan kerjasama antara pemerintah daerah dan pusat
yang memang mempunyai kewenangan situ serta penganggarannya
Terkait Situ Tujuh Muara akan dijadikan kawasan wisata, lanjutnya, sudah dilakukan penelitian dan pengkajian terhadap Situ Muara dan situ lainnya untuk dijadikan destinasi wisata, baik wisata air, wisata alam dan juga wisata kuliner serta budaya di sekitar situ.
Tidak hanya itu, IBH juga berharap di kawasan Situ Tujuh Muara disediakan fasilitas pendukung seperti adanya jooging track.
“Kami berharap ada jogging track keliling (kawasan situ) karena masih ada yang terhalang sama lahan perumahan mudah mudah pihak perumahan bisa memberikan akses untuk jogging trac dan pesepeda,” pungkasnya.(dib)
0 Comments