Kelurahan Pengasinan Gelar Musrenbang. Ini Kata Kasie Ekbang

Sawangan, Depoksatu.com

Dwi Cahyo, Kasie Ekonomi dan Pembangunan (Ekbang) Kelurahan Pengasinan menuturkan, dalam usulan pembangunan yang diajukan dalam Musrenbang 2024  diantaranya, 20 septiktank di 3 RW, pembuatan Biopori, drainase,  pembuatan Jaling dengan Paving Block, dan penenerangan jalan lingkungan.

Kemudian, sambungnya, untuk  usulan pembangunan drainase di RW 6 dan 7 di tahun 2023 dan 2024 melalui dinas terkait. “Jalan ini jika hujan banjir,” katanya di sela-sela kegiatan Musrenbang di gedung MS pada (18/1/2023). 

Selain itu, ditambahkannya, diajukan pelatihan service AC, pemberdayaan Lansia terintegrasi dengan Proklim, pelatihan urban farming, pekarangan pangan lestari (P2L) dan rumah pangan lestari (RPL).

Mengenai Kampung Caraka, dikatakannya, lokasinya di RW 13, Kampung Caraka ini merupakan kampung yang terintegrasi kesehatan, PAUD maupun Posyandu.

Dalam Musrenbang tersebut hadir, Camat Sawangan, Anwar Nasihin, sejumlah anggota dewan dapil Cipayung, Sawangan dan Bojongsari, Lurah Pengasinan, Asep Suherman, para Kepala Seksi Kelurahan Pengasinan,  Ketua LPM Pengasinan, Marjuki, Bappeda Kota Depok, RT dan RW se kelurahan setempat. (dib)

Post a Comment

0 Comments