Pemkot Segera Revitalisasi Posyandu Berbasis RW


Tapos, Depok Satu

Walikota Depok Mohammad Idris mengatakan, Pemerintah Kota Depok akan merevitalisasi Posyandu berbasis RW. Revitalisasi  dilaksanakan dalam bentuk pelayanan dan fasilitas kesehatan bagi masyarakat.

"RW-RW yang memiliki Posyandu akan direvitalisasi baik dari konstruksi, pelayanan dan peralatannya," ujar )Mohammad Idris, di Posyandu Cempaka RW 16, Kelurahan Tapos, Rabu (12/08/20).

Menurutnya, semua Posyandu berbasis RW bakal direvitalisasi tanpa permohonan hibah. Revitalisasi ini dengan anggaran 2020, tidak menggunakan dana hibah. 

"Kami akan belanja langsung, karena jika menggunakan dana hibah ada aturan dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) yang melarang hal tersebut," jelasnya.


Selain merevitalisasi pelayanan dan bangunan fisik, lanjut Idris,  intensif para kader Posyandu dan Posbindu juga akan ditingkatkan." Untuk besaran tergantung dana yang tersedia," ucap Idris

Ia menambahkan, ke depan permasalahan yang dihadapi warga Depok ada dua, yaitu kesehatan dan ekonomi. Saat ini juga kesehatan menjadi permasalahan utama dalam kehidupan dan ekonomi juga sesuatu yang penting untuk menjalankan kehidupan.

"Ada pepatah yang bilang, kesehatan adalah segalanya, segalanya tanpa kesehatan tidak ada apa-apanya. Untuk itu mari sama-sama saling menjaga dengan menerapkan protokol kesehatan," tutupnya.(wan)

Posting Komentar

0 Komentar