Subscribe Us

Sosialisasikan Wasbang, Kesbangpol Depok Manfaatkan Tiktok

Balaikota, Depoksatu.com

Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Depok memanfaatkan media sosial (medsos) Tiktok untuk mensosialisasikan tentang wawasan kebangsaan dan sejarah Kota Depok. Sebab, masyarakat kalangan milenial sedang menggandrungi medsos, khususnya Tiktok.

Kepala Seksi Bina Ideologi dan Wawasan Kebangsaan Kesbangpol, Diah Haerani menjelaskan, pihaknya akan mengeluarkan beberapa jenis konten. Di antaranya, konten trivia atau kuis pintar dan penjelasan singkat tentang sejarah Depok dan wawasan kebangsaan.

"Kami akan mengenalkan lokasi bersejarah, pahlawan dan pemerintahan yang di Kota Depok. Selain itu, pihaknya juga akan memberikan pengetahuan yang berkaitan dengan wawasan kebangsaan, seperti lambang dan simbol negara," katanya, Jumat (26/11/21).

Konten-konten tersebut, lanjut Diah, dibuat dan disampaikan dengan cara-cara milenial. Hal itu agar ilmu dan pesan yang diberikan dapat tersampaikan dengan baik ke kalangan milenial.

"Ini juga telah disetujui Pusat Pendidikan Wawasan Kebangsaan(PPWK) Kota Depok. Direncanakan hingga akhir tahun ini ada 80 konten yang akan dibuat," katanya.

Dia menambahkan, tak hanya Tiktok, medsos lain seperti instagram dan facebook juga dimanfaatkan. Ke depan pihaknya juga akan membuat chanel youtube untuk diisi konten-konten itu.

"Kami juga akan menggandeng sekolah-sekolah yang ada di Kota Depok untuk mempromosikan inovasi yang kami lakukan," tutupnya.(wan)


Post a Comment

0 Comments