Normalisasi Situ Pengasinan Selesai. Lurah Asep : Ini Berkat Kerjasama Seluruh Masyarakat

Sawangan, Depoksatu.com

Lurah Pengasinan, Asep Suherman menilai bahwa tingkat pemberdayaan masyarakat paling tinggi  ketika masyarakat sudah bisa mengeluarkan dananya untuk mengatasi permasalahan lingkungannya, itu berarti pemberdayaan masyarakat sudah sangat berhasil.

Salah satunya, normalisaisi Situ Pengasinan yang merupakan program LPM, namun didukung semua RT/ RW dan Pokdarwis serta tokoh masyarakat, sehingga situ tersebut yang sudah lama dangkal bisa dinormalisasi dengan bantuan alat berat dari DPUPR Kota Depok.

“Jadi semuanya bekerjasama dalam rangka menormalisasi Situ Pengasinan,” katanya pada Kamis (23/2/2023). 

Dirinya berharap, pendangkalan tidak akan terjadi setelah pihak LPM membuat semacam kolam saringan secara bekerjasama, sehingga saat air masuk menuju  saluran inlet Situ Pengasinan tidak membawa lumpur. 

Kemudian, lanjut dia, di lokasi situ tersebut juga akan dibuat dermaga baru, dilengkapi fasilitas pendukung, serta membuat tempat untuk UMKM sehingga dapat meningkatkan perekonomian masyarakat.

“Kita saling kerjasama, baik itu kelurahan, LPM, RT/RW dan Pokdarwis serta masyarakat untuk mewujudkan itu,” ucapnya. 

Ketua Tim Kerja dan Pemberdayaan Masyarakat (TKPM) Kecamatan Sawangan, Jamhurobi menilai program LPM Pengasinan dengan menormalisasi Situ Pengasinan dianggap luar biasa.

“Situ Pengasinan dangkal harusnya kewenangan Provinsi Jawa Barat, namun LPM mengambil langkah pengerukan dengan menggandeng PUPR Kota Depok,” pungkasnya. (dib)

Posting Komentar

0 Komentar