Bojongsari, Depoksatu.com
Siswa SMP Islamiyah Serua menggelar doa bersama menjelang datangnya bulan suci Ramadan dan pelaksanaan ujian pada April nanti bagi kelas sembilan. Kegiatan tersebut bertempat di halaman sekolah setempat.
Hidayat, Kepala SMP Islamiyah Serua menuturkan, kegiatan doa bersama seluruh siswa dan guru dalam rangka menjelang datangnya bulan puasa dan menghadapi ujian pada April 2023.
“Jadi kami bersama sama dengan para guru, komite dan siswa sebanyak 455 anak di sekolah ini berdoa bersama agar diberikan, kesehatan, kesabaran sehingga biasa melaksanakan ibadah puasa Ramadan,” ujarnya usai kegiatan doa bersama pada Jumat (17/3/2023).
Dia juga mengingatkan kepada siswa laki-laki yang pulang sekolah ke daerah Pamulang, Tangerang Selatan dan wilayah Kecamatan Bojongsari, Kota Depok agar menjaga kondusifitas.
Kemudian, lanjut dia, bagi siswi khsusnya perempuan yang berhalangan tidak berpuasa sebaiknya tidak makan dan minum di luar. “Kalo mau makan dan minum sebaiknya di rumah,” imbuhnya. (dib)
0 Comments